media sosial dan ruang lingkupnya mencangkup karakteristik medsos, jenis medsos, peranan medsosdan dampak medsos

Latar Belakang Masalah
Media merupakan alat komunikasi penghubung antar manusia, yang sudah
menjadi kebutuhan manusia dalam kesehariannya. Media saat ini sudah bermacam –
macam bentuknya atau sering disebut dengan media massa. Dengan adanya media,
maka terjadi sebuah komunikasi, karena komunikasi adalah suatu proses
penyampaian pesan dari satu individu kepada individu lainnya. Dengan kata lain
komunikasi massa adalah komunikasi melalui media massa, jelasnya merupakan
singkatan dari komunikasi melalui media massa.
Komunikasi massa diartikan sebagai jenis komunikasi yang ditujukan kepada
sejumlah khalayak yang tersebar, keterogen, dan anonym melalui media cetak
atau elektronis, sehingga pesan yang didapat bisa di terima secara serentak
dan sesaat. Psikologi Komunikasi (Rakhmat, 2008:189).
Seperti yang di katakan kutipan diatas, bahwa media elektronik adalah bagian
salah satu dari media massa. Salah satunya adalah media online atau internet, dan
yang paling populer adalah media sosial, walaupun saat ini media sosial belum
terakui sebagai dari bagian media massa elektronik namun pada kenyataannya media
ini memerlukan alat elektronik.
Media sosial yang saat ini menjadi bagian alat komunikasi manusia, memang
sulit di pisahkan dari kehidupan. Media ini cukup berpengaruh terhadap kehidupan
manusia seperti dalam dunia hiburan, bisnis, pendidikan, sampai ke ranahperpolitikan. Perkembangannya sangat pesat, karena setiap pergantian bulannya
media ini selalu cepat berubah – ubah. Ruang lingkup media sosial sangatlah luas di
dalamnya kita dapat mengakses berbagai kebutuhan informasi, karena pada dasarnya
media yang satu ini dapat memberikan informasi yang cepat walaupun belum tentu
akurat.
Media sosial adalah sebuah media online, dengan para penggunanya bisa
dengan mudah berpartisipasi, berbagi, dan menciptakan isi meliputi blog,
jejaring sosial, wiki, forum dan dunia virtual. Blog, jejaring sosial dan wiki
merupakan bentuk media sosial yang paling umum digunakan oleh
masyarakat di seluruh dunia. (Wikipedia).
Salah satu situs media sosial yang fenomenal ialah jejaring sosial, untuk saat
ini siapa yang tidak mengenal situs terbesar pada dunia maya ini. Dimana
penggunanya bisa mencapai miliyaran orang di seluruh dunia. Dan setiap detiknya
semakin bertambah dengan angka yang tidak sedikit, hampir separuh dunia ini adalah
pengguna jejaring sosial.
Istilah jejaring sosial seperti saat ini sudah tidak asing lagi, karena media
tersebut merupakan perkembangan media kontemporer. Pada kenyataannya jejaring
sosial tersebut kini merupakan gaya hidup hampir semua orang, yang mana media
tersebut nampaknya sudah mampu menghipnotis pemikiran dan paradigma manusia,
seiring dengan perkembangan era globlalisasi. Media ini juga berperan dan
berpengaruh besar terhadap dinamika kehidupan manusia.Adapun karakteristik media sosial yaitu, “jaringan (network), informasi (information), arsip (archive), interaksi (interactivity), simulasi sosial (simulation of society), konten oleh pengguna (user- generated content) dan berbagi (share/sharing)”. Jenis-jenis medsos adalah
1. Whatsapp
2. YouTube
3. Facebook
4. Instagram
5. Tiktok
6. Line
7. Twitter
8. Reddit
Media sosial sangat berperan dalam penyebaran informasi bagi masyarakat luas. Sejak awal dibangun, sosial media diperuntukkan sebagai wadah bagi para penggunanya agar dapat dengan mudah berpartisipasi, berbagi, dan bertukar informasi dan ide di komunitas dan jejaring virtual.Dampak positif dari media sosial adalah memudahkan kita untuk berinteraksi dengan banyak orang, memperluas pergaulan, jarak dan waktu bukan lagi masalah, lebih mudah dalam mengekspresikan diri, penyebaran informasi dapat berlangsung secara cepat, biaya lebih murah.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

3. Mengenal aplikasi CMS untuk memposting blogger.

1. Mengenal fitur aplikasi CMS ( content management system)

prosedur standar dalam menyelesaikan persoalan komputasi 1.prosedur dan kinerja komputasi 2.paralel computing 3.protokol komputasi Not work file system (NFS) 4.stan MPI (massage passing interface).